Polres Gowa Sambut Tim Peneliti Puslitbang Polri Evaluasi Rekrutmen Anggota Polri

(Inspirator)-Polres Gowa menyambut kedatangan Tim Peneliti dari Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Polri yang dipimpin oleh KOMBES POL. Syahrial M. Said, S.I.K. Senin, (14/10/2024).
Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan evaluasi terhadap website dan peralatan yang digunakan dalam proses rekrutmen anggota Polri, sebagai upaya untuk mewujudkan sumber daya manusia Polri yang unggul.
Tim peneliti tersebut disambut oleh Kabag SDM Polres Gowa, KOMPOL Sahyuddin S.Sos, M.H., yang hadir mewakili Kapolres Gowa. Dalam kesempatan ini, KOMPOL Sahyuddin menyampaikan apresiasinya atas kunjungan Tim Puslitbang Polri dan berharap evaluasi yang dilakukan dapat meningkatkan kualitas rekrutmen anggota Polri di masa mendatang.
Kegiatan ini merupakan bagian dari langkah strategis Polri untuk memastikan proses rekrutmen berjalan transparan, akuntabel, dan berbasis teknologi, sejalan dengan kebutuhan Polri dalam menghadapi tantangan di era digital.
Hasil dari evaluasi ini diharapkan dapat memperbaiki sistem yang ada dan meningkatkan kinerja rekrutmen secara keseluruhan.
Tim peneliti dari Puslitbang Polri melakukan pengecekan langsung terhadap infrastruktur yang ada di Polres Gowa, termasuk website yang digunakan sebagai sarana pendaftaran calon anggota Polri, serta peralatan pendukung lainnya yang berperan penting dalam proses seleksi.
Evaluasi ini diharapkan dapat memberikan rekomendasi untuk penyempurnaan sistem rekrutmen, demi menghasilkan calon-calon anggota Polri yang berkualitas dan siap menghadapi tugas di lapangan dengan kompetensi yang lebih unggul.
Humas Polres Gowa