Walikota Makassar Melantik 12 Camat Di Anjungan Pantai Losari

MAKASSAR, INSPIRATOR-RAKYAT-Sebagai Wali Kota Makassar Danny Pomanto melantik 12 camat. Ada sembilan nama baru yang disebut, tiga lainnya bergeser dari jabatan sebelumnya di kecamatan lain.

Pelantikan tersebut dihelat di Anjungan Pantai Losari, Jalan Penghibur, Makassar, Sulawesi Selatan (Sul-Sel) berlangsung, Rabu (3/01/2023) pagi.

Wali Kota Makassar memberikan penekanan, mengenai beberapa hal penting yang mesti jadi fokus para camat dalam menjalankan tugas.

Paling utama, kata dia, pembenahan lorong wisata. Sebagai salah satu prioritas pembangunan di Kota Makassar.

Ia bilang pembenahannya dimulai dari aspek kebersihan, keindahan, hingga produktivitas masyarakat di lorong-lorong tersebut.

“Paling saya fokuskan lorong wisata lebih hidup, kebersihannya 24 jam, bukan hanya satu jam atau dua jam seperti sekarang,” kata Danny saat diwawancarai.

Ia juga menyoroti pentingnya administrasi yang efisien dan transparan serta menjaga kekompakan dan kerja sama antar organisasi lurah dan RT/RW. Menurutnya, hal tersebut adalah kunci dari pelayanan publik yang berkualitas.

Laporan : MUHAMMAD SAFRIE, SHI

Editor     : MUH. IKHSAN AM